DONASI URGENT

PCM Pundong Bagikan 159 Paket Sembako Saat Pengajian Triwulan

Pundong Bantul-Pimpinan cabang Muhammadiyah (PCM) Pundong membagikan secara simbolis 159 Paket sembako senilai Rp, 150.000/paket untuk anak anak Yatim, janda dan duda non produktif serta Dhuafa pada acara pelaksanaan pengajian Triwulan PCM yang dilaksanakan di Masjid Al Amin Bobok Tempel Seloharjo timur Pundong Bantul pada hari Sabtu 16 Desember 2023. H. R. Agus Ramea, M.Pd. selaku ketua PCM Pundong mengatakan bahwa paket sembako dibagikan disetiap pengajian Triwulan, difokuskan kepada daerah binaan Ranting Muhammadiyah yang ketempatan pengajian triwulan tersebut.

Adapun paket sembako ini disiapkan oleh Lembaga Amil Zakat Muhammadiyah yang ada di Kapanewon pundong yaitu Lazismu Pundong yang merupakan Lembaga resmi amil zakat infak sedekah yang dimiliki oleh Muhammadiyah. Ahmad Sholihin selaku ketua Lazismu pundong mengatakan paket sembako yang dibagikan adalah Program Pentasharupan untuk warga Non produktif yang diambilkan dari zakat infak dan sedekah yang dibayarkan oleh warga masyarakat melalui Lazismu pundong serta diambilkan dari hasil pengumpulan kencleng yang dimiliki oleh Warga masyarakat pundong yang dikelola oleh Lazismu. Sedangkan yang produktif akan dibina melalui Program Pembardayaan UMKM.

Di dalam paket sembako tersebut ada rendangmu hasil olahan daging kurban yang diperoleh dari sedekah daging kurban oleh sohibul kurban atau penerima manfaat daging kurban yang berlebihan. Ahmad Sholihin mengatakan daging yang berlebih dari pada terlalu lama disimpan dikulkas maka lebih baik setengah kilo atau satu kilo disedekahkan ke lazismu untuk dibuat rendang yang dibagikan ke yatim piatu dan duafa dalam bentuk siap santap sebagai Program Ketahanan pangan. RendangMu dikemas dengan biaya dari hasil penjualan kulit dari sedekah kulit hewan kurban oleh masjid binaan Muhammadiyah yang dikelola oleh Lazismu pundong.

H.R. Agus Ramea, M.Pd. dalam sambutannya mengajak jamaah untuk meningkatkan infak dan sedekahnya melalui Lazismu Pundong, terutama kencleng yang dimiliki jamaah agar selalu diisi rutin supaya mendapatkan hasil yang lebih banyak agar bisa untuk membantu warga yang membutuhkan uluran tangan. serta membayarkan zakat Mal baik Zakat Profesi, Zakat Pertanian dll ke lazismu pundong agar zakat bisa dikelola secara professional dan ditasharufkan tepat sasaran sesuai dengan proporsinya.

Share
Berita Terkait